Fakfak – Politeknik Negeri Fakfak (POLINEF) resmi menyerahkan Surat Keputusan (SK) dan Surat Pernyataan Melaksanakan Tugas (SPMT) kepada Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Tahun Anggaran 2024. Acara dipimpin langsung oleh Direktur POLINEF, Ir. Muh. Subhan, S.ST., M.T., IPM, di Gedung Ketahanan Pala, Jalan TPA Imam Bonjol, Fakfak, Papua Barat Senin (2/06) dan Selasa (10/06).

Dalam sambutannya, Direktur Muh. Subhan mengucapkan selamat bergabung kepada para CPNS dan berharap mereka dapat menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab dan profesionalisme demi kemajuan POLINEF.

Politeknik Negeri Fakfak Serahkan SK dan SPMT CPNS TA 2024
Politeknik Negeri Fakfak Serahkan SK dan SPMT CPNS TA 2024

Serah terima SK dan SPMT ini menandai dimulainya pengabdian para CPNS sebagai bagian dari penguatan sumber daya manusia di Politeknik Negeri Fakfak untuk mendukung pendidikan vokasi yang unggul dan berdaya saing. Acara turut dihadiri oleh perwakilan pejabat struktural dan sivitas akademika POLINEF sebagai bentuk dukungan atas komitmen para CPNS dalam menjalankan tugasnya.

Hubungan Masyarakat

Politeknik Negeri Fakfak

Papua Barat

Instagram: @info.polinef

Youtube: PolinefTV

Email: info@polinef.id

Website: www.polinef.ac.id

Linkedin: Politeknik Negeri Fakfak

Facebook Page: Politeknik Negeri Fakfak